Diskusi Minggu Ini


MODEL KONSELING TRAIT AND FACTOR
Sukiman

1. Konseling Sebagai Bentuk Aktivitas Membantu
Kehidupan masyarakat yang kian kompleks seiring dengan perkembangan tuntutan dan harapan yang harus dipenuhi serta kurangnya pengetahuan dan rendahnya keterampilan dalam menghadapi masalah maka untuk memenuhi perkembangan di maksud menjadikan beban hidup semakin berat. Tak hanya orang dewasa dan orang tua saja yang banyak bermasalah, tetapi juga anak-anak banyak terlibat dalam masalah.
Manusia sebagai makhluk hidup yang paling sempurna, ia memiliki akal dan menggunakannya untuk memenuhi kebutuhan demi kelangsungan hidupnya, termasuk dalam memecahkan masalah yang sedang dihadapi. Maka dalam kehidupan bermasyarakat banyak dijumpai adanya beragam profesi membantu untuk menyelesaikan masalah, termasuk satu di antaranya adalah profesi konseling.
Konseling sebagai salah satu bentuk dari aktivitas membantu untuk menyelesaikan masalah melalui wawancara, yang dilaksanakan dengan menggunakan model pendekatan (tata cara tertentu)  yang sudah dibakukan. Sehingga model pendekatan tertentu yang dipergunakan dalam konseling merupakan suatu penciri dari aktivitas yang disebut konseling, dan sekaligus merupakan pembeda dari bentuk-bentuk bantuan yang diberikan oleh bermacam profesi yang menggunakan wawancara sebagai cara membantu orang lain yang bermasalah.
Ada sejumlah model pendekatan yang dibakukan dalam konseling yang dapat dipilih, dan/atau dikembangkan oleh konselor dalam membantu mengatasi persoalan konselinya. Dikatakan “model pendekatan”, hal itu memiliki arti bahwa untuk membantu penyelesaian masalah konseli, konselor mencoba mendekati (menyentuh) aspek tertentu dalam diri konseli, agar aspek yang disentuh tersebut dapat berkembang dan diberdayakan untuk mengatasi masalah yang dihadapi. Oleh karena itu dalam konseling dikenal ada kelompok model konseling yang dapat dikelompokkan ke dalam pendekatan kognitif, afektif dan pendekatan tingkah laku. Kelompok pendekatan dalam konseling di maksud adalah:
Baca selengkapnya »
Return top